SYSTEMATIC LITERATUR REVIEW TINJAUAN KEJADIAN MISSFILE DILIHAT DARI METODE PENYIMPANAN REKAM MEDIS

Dublin Core

Title

SYSTEMATIC LITERATUR REVIEW TINJAUAN KEJADIAN MISSFILE DILIHAT DARI METODE PENYIMPANAN REKAM MEDIS

Creator

MOCH ANDIKA YOGI PRADANA

Description

Penyimpanan dokumen rekam medis masih ditemukan adanya dokumen rekam
medis yang salah simpan (misfile), hal ini disebabkan karena petugas tidak
menggunakan tracer sebagai kartu penunjuk keluar dokumen rekam medis.
Tujuan penelitian ini adalah Mengetahui metode penyimpanan rekam medis
serta kejadian missfile di ruang filing. Metode penelitian menggunakan
sistematic literatur review, dengan pencarian literatur atau studi menggunakan
database referensi online. Jurnal yang memenuhi kriteria penelitian adalah 9
jurnal. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan penyimpanan dan
penjajaran dokumen rekam medis sudah sesuai dengan prosedur tetap yaitu
penyimpanan secara sentralisasi dan desentralisasi serta penjajaran
berdasarkan Terminal Digit Filing (TDF) dan Straight Numbering Filing
(SNF). Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa sistem penyimpanan
sentralisasi dinilai sangat efektif dibandingkan dengan desentralisasi karena
cara penyimpanan yang dilakukan tiap masing-masing unit yang dikunjungi,
sehingga jika ada informasi penting yang berkaitan dengan riwayat penyakit
yang dulu tidak dapat diketahui, serta petugas kesulitan dengan menggunakan
penjajaran secara Straight Numbering Filing (SNF) yang dimana dilihat dari
depan, tengah, dan belakang. Petugas harus memperhatikan seluruh angka
nomor rekam medis sehingga mudah terjadinya missfile dan pelaksanaan
penjajaran rekam medis tidak menggunakan tracer sebagai kartu petunjuk
keluar untuk mencegah missfile. Oleh karena itu, pentingnya melakukan
penyisiran dokumen rekam medis secara periodik dengan menggunakan kode
warna pada dokumen rekam medis

Kata Kunci : Penyimpanan, Missfile, Dokumen rekam medis, filing, tracer

Date

2020

Skripsi - KTI Item Type Metadata

NIM

30517064

Program Studi

D3 Rekam Medis & Informasi Kesehatan

Kode Item

RM3/20/054

Collection

Citation

MOCH ANDIKA YOGI PRADANA, “SYSTEMATIC LITERATUR REVIEW TINJAUAN KEJADIAN MISSFILE DILIHAT DARI METODE PENYIMPANAN REKAM MEDIS,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed November 29, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/9352.