PENATALAKSANAAN FISIOTERAPI PADA KASUS CERVICAL RADICULOPATHY PADA SEGMEN C3-C4 DENGAN MODALITAS TRANSCUTANEOUS ELECTRICAL NERVE STIMULATION (TENS) DAN NEURAL MOBILIZATION

Dublin Core

Title

PENATALAKSANAAN FISIOTERAPI PADA KASUS CERVICAL RADICULOPATHY PADA SEGMEN C3-C4 DENGAN MODALITAS TRANSCUTANEOUS ELECTRICAL NERVE STIMULATION (TENS) DAN NEURAL MOBILIZATION

Creator

CALVINA MIZUMI

Description

Cervical Radiculopathy merupakan kompresi dan peradangan pada akar saraf atau dekat foramen saraf. Gejala yang ditimbulkan berupa nyeri dan kaku pada leher, nyeri bisa menjalar ke bahu, lengan dan tangan disertai rasa baal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Penatalaksanaan Transcutaneous Electrical Nerve Stimulation (TENS) dan Neural Mobilization dalam penurunan nyeri, peningkatan ROM, peningkatan kekuatan otot dan peningkatan aktifitas fungsional pada penderita Cervical Radiculopathy. Karya Tulis Ilmiah ini menggunakan metode studi kasus dengan pelaksanaan terapi selama enam kali. Penelitian dilaksanakan di Poli Fisioterapi RSUD Mardi Waluyo Blitar dari tanggal 9 Desember 2019 hingga 26 Desember 2019. Tujuan penggunaan modalitas Transcutaneous Electrical Nerve Stimulstion (TENS) untuk mengurangi nyeri dan Neural Mobilization untuk membebaskan penjepitan pada akar saraf yang terkena. Setelah dilakukan enam kali didapatkan hasil penurunan nyeri, peningkatan ROM, peningkatan kekuatan otot dsn peningkatan aktifitas fungsional. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa penatalaksanaan menggunakan Transcutaneous Electrical Nerve Stimulation (TENS) dan Neural mobilization dapat membantu mengurangi problematika yang muncul pada Cervical Radiculopathy.

Kata kunci : Cervical Radiculopathy, Transcutaneous Electrical Nerve Stimulation, Neural Mobilization

Date

2020

Skripsi - KTI Item Type Metadata

NIM

30617009

Program Studi

D3 Fisioterapi

Kode Item

FT3/20/009

Collection

Citation

CALVINA MIZUMI, “PENATALAKSANAAN FISIOTERAPI PADA KASUS CERVICAL RADICULOPATHY PADA SEGMEN C3-C4 DENGAN MODALITAS TRANSCUTANEOUS ELECTRICAL NERVE STIMULATION (TENS) DAN NEURAL MOBILIZATION,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed November 29, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/9068.