STUDY LITERATURE REVIEW : GAMBARAN KADAR TEMBAGA (Cu) DALAM RAMBUT PEKERJA BENGKEL LAS DENGAN METODE SPEKTROFOTOMETRI SERAPAN ATOM (SSA)
Dublin Core
Title
STUDY LITERATURE REVIEW : GAMBARAN KADAR TEMBAGA (Cu) DALAM RAMBUT PEKERJA BENGKEL LAS DENGAN METODE SPEKTROFOTOMETRI SERAPAN ATOM (SSA)
Creator
NOVIAN CAHYA SETYA BUDI
Description
Cu merupakan logam berat esensial yang artinya meskipun logam beracun, Cu tetap dibutuhkan oleh tubuh dalam jumlah tertentu, jika berlebihan maka akan menyebabkan keracunan logam Cu. Paparan logam Cu dalam tubuh dapat terjadi akibat dari pekerjaan yang berkaitan dengan Cu itu sendiri, seperti industri, pertambangan, kilang minyak, dan pengelasan. Paparan tembaga (Cu) dalam tubuh dapat terjadi melalui darah, urin, kulit, kuku, dan rambut. Kandungan Cu dalam darah ditemukan dalam protein plasma, seperti seruloplasmin yang berperan dalam pembebasan besi selain itu komponen tembaga juga ditemukan dalam eritrokuprin dalam sel darah merah yang berfungsi dalam metabolisme oksigen. Dalam urine kandungan Cu diperoleh dari sisa metabolisme yang berlebih dari hati yang diekskresikan ke dalam empedu. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran kadar tembaga (Cu) pada rambut pekerja bengkel las Paparan logam Cu dalam tubuh dapat terjadi akibat dari pekerjaan yang berkaitan seperti pada pekerja las. Pada penelitian ini peneliti akan menganalisis mengenai kadar logam Tembaga (Cu) pada rambut pekerja bengkel las dengan metode SSA. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Systematic Literatur Review. Sampel yang digunakan yaitu berupa 2 jurnal internasional. Data yang diperoleh menggunakan data skunder yang kemudian dianalisis menggunakan metode analisis deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian menyatakan bahwa terdapat Tembaga ( Cu) yang terkandung dalam rambut pekerja bengkel las dengan rata-rata kadar (Cu) sebesar 3x10-5 - 5,7x10-4 dan 1,78x10-3 - 1,1 dengan menggunakan metode SSA. Kesimpulanya, pada gambaran kadar Tembaga (Cu) pada rambut pekerja bengkel las dengan menggunakan Spektrofotometri Serapan Atom, dapat diketahui bahwa sebagian besar pekerja las memiliki kadar Cu dalam rambut lebih dari normal yakni lebih dari 0,05 mg/L dengan nilai rata-rata 0,00178-1,1 mg/L, sehingga dapat disimpulkan bahwa pekerja las sangat beresiko terpapar logam Cu.
Kata kunci : Tembaga ( Cu ), Rambut, Pekerja LasKata kunci : Tembaga ( Cu ), Rambut, Pekerja Las
Kata kunci : Tembaga ( Cu ), Rambut, Pekerja LasKata kunci : Tembaga ( Cu ), Rambut, Pekerja Las
Date
2020
Skripsi - KTI Item Type Metadata
NIM
30117053
Program Studi
D3 Teknologi Laboratorium Medis
Kode Item
TL3/20/060
Collection
Citation
NOVIAN CAHYA SETYA BUDI, “STUDY LITERATURE REVIEW : GAMBARAN KADAR TEMBAGA (Cu) DALAM RAMBUT PEKERJA BENGKEL LAS DENGAN METODE SPEKTROFOTOMETRI SERAPAN ATOM (SSA),” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed November 29, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/8951.