Terapi Musik Untuk Mengembalikan Fungsi Pernafasan Pada Bayi

Dublin Core

Title

Terapi Musik Untuk Mengembalikan Fungsi Pernafasan Pada Bayi

Creator

Putri Kristyaningsih, Ika Rahmawati

Description

Terapi musik adalah penggunaan musik sebagai peralatan terapi untuk memperbaiki, memelihara, mengembangkan mental fisik dan kesehatan emosi (Djohan, 2003). Salah satu terapi musik yang bisa digunakan adalah terapi murotal. Terapi murotal merupakan salah satu jenis terapi music yang digunakan untuk penyembuhan suatu penyakit dengan menggunakan ayatayat suci Al-Quran. Bayi sering mengalami gangguan fungsi pernafasan, diantaranya peningkatan frekuensi pernafasan atau sesak. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh pemberian terapi murotal terhadap fungsi pernafasan bayi. Perbaikan fungsi pernafasan bayi akan dilihat dari frekuensi pernafasan bayi dalam satu menit. Penelitian ini sangat bermanfaat bagi dunia kesehatan, dengan penelitian ini akan membantu dalam memberikan intervensi bagi bayi yang mengalami gangguan fungsi pernafasan. Penelitian dilakukan di Ruang Neonatus RS Aura Syifa Kediri, pada bulan Juni – Juli 2019. Tehnik sampling yang digunakan adalah Purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 16 responden. Alat ukur yang digunakan adalah lembar observasi. Penelitian ini akan menggunakan rancangan Pre Experimental pre post test design. Hasil analisis menggunakan uji Wilcoxon menunjukkan nilai signifikansi 0,01 yang artinya Terapi Murotal dapat digunakan untuk mengembalikan fungsi pernafasan Bayi. Berdasarkan penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa Terapi murotal dapat digunakan untuk mengembalikan fungsi pernafasan pada Bayi.

Date

2019

Source

Jurnal Ners dan Kebidanan Vol 6, No 3 (2019)
P-ISSN : 2355-052X, E-ISSN : 2548-3811
DOI: 10.26699/jnk.v6.i3.ART.p263-267
https://jnk.phb.ac.id/index.php/jnk/article/view/491

Collection

Citation

Putri Kristyaningsih, Ika Rahmawati, “Terapi Musik Untuk Mengembalikan Fungsi Pernafasan Pada Bayi,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed January 7, 2025, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/7935.