KESESUAIAN PENANGANAN OBAT KADALUARSA TERHADAP STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR DI UPT PUSKESMAS MANTINGAN (PERIODE APRIL - JUNI 2019)

Dublin Core

Title

KESESUAIAN PENANGANAN OBAT KADALUARSA TERHADAP STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR DI UPT PUSKESMAS MANTINGAN (PERIODE APRIL - JUNI 2019)

Creator

TRI RAHAYU RINTO KUSRINI

Description

Tujuan dari penelitian kesesuaian penanganan obat kadaluarsa terhadap Standar Operasional Prosedur (SOP) yang dilakukan di Poli Farmasi UPT Puskesmas Mantingan Periode April-Juni 2019 adalah untuk mengetahui kesesuaian penanganan obat yang sudah rusak/ kadaluarsa baik itu obat dari Dana Anggaran Khusus (DAK) maupun obat dari dana Badan Layanan Umum Daerah (BLUD). Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian diskriptif dan termasuk penelitian analysis cross sectional di mana pengumpulan datanya dilakukan sekaligus. Dalam penelitian ini pengambilan datanya menggunakan ceklist dan interview. Berdasarkan data penelitian didapatkan bahwa Penanganan Obat Kadaluarsa BLUD maupun DAK terhadap Standar Operasional Prosedur (SOP) di Puskesmas Mantingan memiliki kesesuaian sebesar 66,66%. Kegiatan yang tidak dilakukan adalah kegiatan mengisi form berita acara pengembalian obat kadaluarsa dan Mengembalikan obat kadaluarsa ke gudang farmasi kabupaten. Form berita acara pengembalian obat kadaluarsa dan pengembalian obat kadaluarsa ke gudang farmasi kabupaten tidak dilakukan karena selama penelitian tidak ada pemusnahan obat kadaluarsa di Dinas Kesehatan kabupaten Ngawi.

Date

2019

Skripsi - KTI Item Type Metadata

NIM

70318148

Program Studi

D3 Farmasi RPL

Kode Item

FM3R/19/133

Collection

Citation

TRI RAHAYU RINTO KUSRINI, “KESESUAIAN PENANGANAN OBAT KADALUARSA TERHADAP STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR DI UPT PUSKESMAS MANTINGAN (PERIODE APRIL - JUNI 2019),” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed November 29, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/7264.