KEPUASAN PASIEN TERHADAP PELAYANAN RESEP BPJS DI INSTALASI FARMASI RAWAT JALAN RSUD KABUPATEN KEDIRI
Dublin Core
Title
KEPUASAN PASIEN TERHADAP PELAYANAN RESEP BPJS DI INSTALASI FARMASI RAWAT JALAN RSUD KABUPATEN KEDIRI
Creator
SITI AMINAH
Description
Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Kediri merupakan rumah sakit milik pemerintah kabupaten Kediri. Salah satu faktor untuk meningkatkan kualitas pelayanan di rumah sakit adalah peningkatan mutu pelayanan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mengukur kualitas pelayanan kefarmasian di Instalasi Farmasi RSUD Kabupaten Kediri sehingga dilakukan penelitian tingkat kepuasan pasien rawat jalan terhadap pelayanan kefarmasian di IF RSUD Kabupaten Kediri. Jenis penelitian ini adalah deskreptif. Penelitian di lakukan dengan memberikan respoden dalam hal ini pasien maupun keluarga pasien kuisioner untuk diisi. Kuesioner yang diberikan berisi 18 pertanyaan mengenai tingkat kepuasan responden terhadap pelayanan kefarmasian di Instalasi Farmasi RSUD Kabupatem Kediri. Hasil penelitian dari 5 dimensi tingkat kepuasan adalah antara lain: dimensi reliability kehandalan) 64 %, dimensi responsiveness (ketanggapan) 66 %, dimensi empaty (empati) 62 %, dimensi tangibles(bukti langsung) 62 %, dimensi assurance(jaminan) 63 %. Hasil penelitian tentang tingkat kepuasan pasien terhadap pelayanan kefarmasian di Instalasi Farmasi RSUD Kabupaten Kediri dapat disimpulkan bahwa ratarata tingkat kepuasan pasien dan keluarga pasien terhadap pelayanan kefarmasian di IFRSUD Kabupaten Kediri adalah 63 %. Hal ini berarti pasien dan keluarga pasien puas terhadap pelayanan kefarmasian di Instalasi Farmasi RSUD Kabupaten Kediri.
Kata Kunci: Kepuasan, Pasien, Pelayanan Kefarmasian RSUD
Kata Kunci: Kepuasan, Pasien, Pelayanan Kefarmasian RSUD
Date
2019
Skripsi - KTI Item Type Metadata
NIM
70318100
Program Studi
D3 Farmasi RPL
Kode Item
FM3R/19/087
Collection
Citation
SITI AMINAH, “KEPUASAN PASIEN TERHADAP PELAYANAN RESEP BPJS DI INSTALASI FARMASI RAWAT JALAN RSUD KABUPATEN KEDIRI,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed November 29, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/7219.