PROFIL PERESEPAN OBAT GASTRITIS (SUKRALFAT ) DI UPF2 RAWAT JALAN RSAL Dr. RAMELAN SURABAYA PERIODE OKTOBER-DESEMBER 2018
Dublin Core
Title
PROFIL PERESEPAN OBAT GASTRITIS (SUKRALFAT ) DI UPF2 RAWAT JALAN RSAL Dr. RAMELAN SURABAYA PERIODE OKTOBER-DESEMBER 2018
Creator
NURYATI
Description
Gastritis yaitu peradangan pada dinding lambung terutama pada selapu tlendir. Gastritis merupakan gangguan yang paling sering ditemui diklinik karena diagnosis nya hanya berdasarkan gejala klinis. Penyakit ini sering terjadi secara mendadak dan biasanya ditandai dengan rasa mual, muntah, nyeri, pusing, nafsumakanmenurun, pendarahan,dan rasa lemah (Kurnia,Rahmi, 2011). Presentasi dari angka kejadian gastritis di Indonesia menurut WHO adalah 40,8%,dan angka kejadian gastritis kasus di beberapa daerah di Indonesia cukup tinggi dengan prevalensi 274.396 dari 238.452.952 jiwa penduduk (Kurnia, 2011), tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peresepan dan memberikan gambaran profil peresepan obat gastritis (sukralfat) berdasarkan pada resep yang ada di UPF 2 RawatJalan RSAL Dr. Ramelan Surabaya pada periode Oktober-Desember 2018. Sebagai sarana evaluasi terhadap penggunaan sukralfat dalam pengobatan gastritis dan untuk meningkatkan kualitas pelayanan kefarmasian.Penelitian bersifat obsevasional dengan pengumpulan data secara retrospektif dengan melihat resep sesuai dengan criteria inklusi sampel, selanjutnya data dianalisa secara deskriptif. Pada penelitian yang dilakukan,terdapat penggunaan obat sukralfat pada pasien gastritis sebanyak 104 pasien, karateristik pasien gastritis berdasarkan usia bahwa yang tertinggi pada pasien usia produktif yaitu usia antara 20-41 tahun sebanyak 53 pasien dengan prosentase 50,96%, untuk jenis kelamin tertinggi yang mendapatkan terapi obat sukralfat adalah pasien perempuan sebanyak 74 pasien dengan persentase 71,15%.
Kata kunci : gastritis, sukralfat, peresepan
Kata kunci : gastritis, sukralfat, peresepan
Date
2019
Skripsi - KTI Item Type Metadata
NIM
70318087
Program Studi
D3 Farmasi RPL
Kode Item
FM3R/19/076
Collection
Citation
NURYATI, “PROFIL PERESEPAN OBAT GASTRITIS (SUKRALFAT ) DI UPF2 RAWAT JALAN RSAL Dr. RAMELAN SURABAYA PERIODE OKTOBER-DESEMBER 2018,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed November 29, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/7208.