PENGARUH TERAPI MUSIK SEBAGAI TERAPI KOMPLEMENTER TERHADAP NILAI TITER PADA RATTUS NORVEGICUS GALUR WISTAR YANG DIINFEKSI BAKTERI SALMONELLA

Dublin Core

Title

PENGARUH TERAPI MUSIK SEBAGAI TERAPI KOMPLEMENTER TERHADAP NILAI TITER PADA RATTUS NORVEGICUS GALUR WISTAR YANG DIINFEKSI BAKTERI SALMONELLA

Creator

ANDINNA FAUZIAH

Description

Bakteri Salmonella merupakan bakteri yang dapat menyebabkan penyakit demam tifoid. Demam tifoid merupakan penyakit yang terdapat di seluruh dunia namun merupakan masalah utama bagi negara-negara di Asia Tenggara termasuk Indonesia, Malaysia, dan Thailand. Demam tifoid sendiri akan sangat berbahaya jika tidak segara ditangani secara baik dan benar, bahkan menyebabkan kematian. Selain menggunakan terapi utama untuk penyembuhan demam tifoid, dapat juga ditambahkan terapi komplementer yaitu terapi musik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah pengaruh terapi musik terhadap nilai titer pada tikus putih galur wistar yang diinfeksi bakteri Salmonella. Penelitian ini merupakan jenis penelitian true experiment dengan desain pre-test dan post-test with control group. Sampel dibagi menjadi 2 kelompok tiap kelompok terdiri dari 5 ekor yaitu kelompok perlakuan dengan terapi musik dan pemberian obat kloramfenikol serta kelompok kontrol dengan pemberian obat kloramfenikol dengan teknik simple random sampling. Berdasarkan hasil uji statistik Mann-Whitney didapatkan nilai sig. (2-tailed) adalah 0,01; 0,007; 0,020 dan 0,031 pada masing-masing nilai antigen. Dari hasil nilai sig <0,05 didapatkan kesimpulan bahwa ada pengaruh terapi musik terhadap nilai titer. Diharapkan hasil penelitian ini dapat dijadikan referensi dan dapat dikembangkan dalam penggunaan terapi musik sebagai terapi komplementer.
Kata Kunci : Terapi Musik, Nilai Titer, Rattus norvegicus, Bakteri Salmonella

Date

2017

Skripsi - KTI Item Type Metadata

NIM

10213020

Program Studi

S1 Keperawatan

Collection

Citation

ANDINNA FAUZIAH, “PENGARUH TERAPI MUSIK SEBAGAI TERAPI KOMPLEMENTER TERHADAP NILAI TITER PADA RATTUS NORVEGICUS GALUR WISTAR YANG DIINFEKSI BAKTERI SALMONELLA,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed May 3, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/7075.