PROFIL PERESEPAN OBAT ANTIBIOTIK AMOXICILLIN DI INSTALASI FARMASI RUMAH SAKIT TNI AL SOEKANTYO JAHJA JUANDA SIDOARJO PERIODE JULI – DESEMBER 2018

Dublin Core

Title

PROFIL PERESEPAN OBAT ANTIBIOTIK AMOXICILLIN DI INSTALASI FARMASI RUMAH SAKIT TNI AL SOEKANTYO JAHJA JUANDA SIDOARJO PERIODE JULI – DESEMBER 2018

Creator

AGUS SANYOTO

Description

Antibiotika adalah zat-zat kimia oleh yang dihasilkan oleh fungi dan bakteri, yang memiliki khasiat mematikan atau menghambat pertumbuhan kuman, sedangkan toksisitasnya bagi manusia relatif kecil.. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui profil peresepan penggunaan antibiotik Amoksisilin di instalasi farmasi RSAL Soekantyo Jahja Juanda Sidoarjo berdasarkan usia, jenis kelamin, dosis obat dan lama pemberian. Penelitian ini bersifat deskriptif observasional dengan pengumpulan data secara retrospektif selama 6 bulan dengan periode Juli - Desember 2018 dan dianalisa secara deskriptif. Dengan menggunakan teknik non random probability dengan total sampling yang diperoleh data berdasarkan kriteria inklusi sebanyak 108 resep.
Dari hasil distribusi peresepan antibiotik Amoksisilin berdasarkan usia didapatkan nilai peresepan / penggunaan tertinggi pada usia dewasa 21-60 tahun sebanyak 80 pasien (74,07%). Amoksisilin merupakan antibiotik golongan Beta-Laktam dengan spectrum luas yang biasanya digunakan untuk pengobatan infeksi pada saluran pernafasan karena mempunyai banyak keuntungan dibandingkan ampisilin yaitu penyerapan obat pada saluran cerna lebih sempurna, sehingga kadar darah dalam plasma dan saluran seni lebih tinggi, serta adanya makanan tidak mempengaruhi penyerapan obat
Dari hasil distribusi peresepan antibiotik Amoksisilin berdasarkan dosis dan lama pemberian antibiotik Amoksisilin pada usia anak, remaja, dewasa hingga lansia tepat dosis 100%. Faktor yang mempengaruhi tepat dosis meliputi ketepatan besaran dosis yang diberikan,dan lama pemberian obat. Ketepatan dosis mempengaruhi keberhasilan terapi terhadap infeksi sehingga disesuaikan dengan standar terapi IDAI tahun 2015.

Kata Kunci : Antibiotik, Amoksisilin, Resep

Date

2019

Skripsi - KTI Item Type Metadata

NIM

70318003

Program Studi

D3 Farmasi RPL

Kode Item

FM3R/19/002

Collection

Citation

AGUS SANYOTO, “PROFIL PERESEPAN OBAT ANTIBIOTIK AMOXICILLIN DI INSTALASI FARMASI RUMAH SAKIT TNI AL SOEKANTYO JAHJA JUANDA SIDOARJO PERIODE JULI – DESEMBER 2018,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed May 1, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/6222.