PREDIKTOR LINGKUNGAN KEJADIAN DIARE PADA BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KECAMATAN WATES KABUPATEN KEDIRI
Dublin Core
Title
PREDIKTOR LINGKUNGAN KEJADIAN DIARE PADA BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KECAMATAN WATES KABUPATEN KEDIRI
Creator
FITRI AYU MAGHFIROH
Description
Diare masih menjadi masalah kesehatan di dunia dan merupakan salah satu penyebab utama kematian pada anak-anak 1,7 milyar setiap tahunya. Diare merupakan penyakit yang berbasis lingkungan dan terjadi hampir di seluruh daerah geografis di dunia. Faktor lingkungan yang berkaitan dengan kejadian diare yaitu tidak memadainya sarana air bersih (SAB), kepemilikan jamban sehat, saluran pembuangan air limbah (SPAL), pembuangan sampah, jenis lantai rumah dan kepadatan lalat. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan prediktor lingkungan kejadian diare pada balita di wilayah kerja puskesmas wates kabupaten Kediri. Desain yang digunakan adalah case control study dengan perbandingan sampel yakni 1: 4 dengan jumlah kasus 10 balita penderita diare dan kontrol sebanyak 40. Teknik sampling yang digunakan adalah total sampling dengan menyebarkan kuesioner dan lembar observasi pada ibu balita umur 1-5 tahun. Variabel yang diteliti meliputi; sarana air bersih, kepemilikan jamban sehat, jenis lantai, SPAL, sarana tempat sampah dan kepadatan lalat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara sarana air bersih dengan kejadian diare balita (p-value = 0,024, OR=6,1), tidak ada hubungan antara kepemilikan jamban sehat dengan kejadian diare balita (p-value = 0,073,), tidak ada hubungan yang antara jenis lantai dengan kejadian diare ( p-value=0,118,), tidak ada hubungan antara SPAL dengan kejadiaan diare (p-value=0,067,), tidak ada hubungan antara sarana tempat pembuangan sampah ( p-value=2,86,), ada hubungan antara kepadatan lalat dengan kejadiaan diare ( p-value=0,48, OR=4,7). Hasil uji regresi logistic ganda di dapatkan prediktor lingkungan kejadiaan diare pada balita adalah sarana air bersih dengan OR=6,7. Hal ini di harapkan kerja sama pihak puskesmas dengan pemerintah setempat untuk membuat kebijakan penataan dan pengawasan sumber pencemar (kandang ternak dan septic tank) yang memenuhi syarat baik dari dari aspek lokasi, kontruksi dan pengelolahanya.
Kata kunci : Kejadian diare, SAB, Kepemilikan Jamban sehat, Jenis lantai, SPAL, Sarana tempat sampah, Kepadatan lalat.
Kata kunci : Kejadian diare, SAB, Kepemilikan Jamban sehat, Jenis lantai, SPAL, Sarana tempat sampah, Kepadatan lalat.
Date
2019
Skripsi - KTI Item Type Metadata
NIM
10315031
Program Studi
S1 Kesehatan Masyarakat
Kode Item
KM1/19/005
Collection
Citation
FITRI AYU MAGHFIROH, “PREDIKTOR LINGKUNGAN KEJADIAN DIARE PADA BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KECAMATAN WATES KABUPATEN KEDIRI,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed November 29, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/5647.