FORMULASI DAUN UJI EFEKTIVITAS ANTELMINTIK SEDIAAN MIKROEMULSI EKSTRAK BIJI PEPAYA (Carisa Papaya L.) TERHADAP CACING Ascaris lumbricoides

Dublin Core

Title

FORMULASI DAUN UJI EFEKTIVITAS ANTELMINTIK SEDIAAN MIKROEMULSI EKSTRAK BIJI PEPAYA (Carisa Papaya L.) TERHADAP CACING Ascaris lumbricoides

Creator

KHUSNUL KHOTIMAH

Description

Tanaman pepaya dapat dimanfaatkan mulai dari akar, batang, daun, buah bahkan biji buahnya. Biji pepaya (Carica papaya L.) merupakan tanaman berkhasiat atau herbal yang dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit, diantaranya sebagai antelmintik. Biji papaya mengandung senyawa kimia seperti alkaloid karpain yang memiliki efek sebagai antelmintik. Tujuan dari penelitian ini untuk mengatahui pengaruh formulasi sediaan mikroemulsi M/A ekstrak biji pepaya (Carica papaya L.) dengan perbandingan konsentrasi surfaktan dan kosurfaktan 7:1, 8:1 dan 9:1 terhadap karakterisasi sediaan mikroemulsi serta efektivitas antelmintik terhadap cacing Ascaris lumbricoides. Metode penelitian dan analisa data dalam penelitian ini adalah One Way Anova, dimana hasil karakteristik organoleptis F1, F2 dan F3 memiliki bau khas, warna kuning kecoklatan dan bentuknya cairan jernih. Hasil karakteriktik pH F1 4,6 ± 0,1, F2 4,7 ± 0,1 dan F3 4,8 ± 0,1. Hasil karakteristik ukuran pertikel F1 766 ± 133,3, F2 611 ± 75,5 dan F3 1293,3 ± 314,8. Hasil karakteristik viskositas F1 0,35dPa.s, F2 0,35 dPa.s dan F3 0,4 dPa.s. Berdasarkan hasil uji One Way Anova diperoleh nilai sig < 0,05 yang berarti ada perbedaan bermakna. Pengujian efektivitas antelmintik dilakukan secara In Vitro, dimana hasil uji efektivitas antelmintik untuk F1
memiliki rata-rata ± SD waktu kematian cacing 364 ± 4,6, F2 363 ± 3,0, dan F3 365 ± 3,6. Berdasarkan hasil uji One Way Anova diperoleh nilai sig > 0,05 yang
berarti tidak ada perbedaan bermakna. Sehingga dari hasil data tersebut dapat disimpulkan bahwa perbandingan konsentrasi surfaktan dan kosurfaktan 7:1, 8:1 dan 9:1 memiliki pengaruh terhadap karakteristik sediaan mikroemulsi tetapi tidak memiliki pengaruh terhadap efektivitas antelmintik cacing Ascaris lumbricoides.

Date

2017

Skripsi - KTI Item Type Metadata

NIM

10113143

Program Studi

S1 Farmasi

Kode Item

FM1/17/002

Collection

Citation

KHUSNUL KHOTIMAH, “FORMULASI DAUN UJI EFEKTIVITAS ANTELMINTIK SEDIAAN MIKROEMULSI EKSTRAK BIJI PEPAYA (Carisa Papaya L.) TERHADAP CACING Ascaris lumbricoides,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed May 6, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/4672.