UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK KULIT BUAH MANGGA PODANG URANG DENGAN METODE PDDH (1

Dublin Core

Title

UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK KULIT BUAH MANGGA PODANG URANG DENGAN METODE PDDH (1
1-DIPHENYL-2-PIKRILHIDRAZIL)

Creator

WIDIA RAHAYU FITRIANI

Description

Tanaman mangga podang sangat dikenal oleh masyarakat Kediri. Pada penelitan ini digunakan mangga podang jenis urang yang mempunyai spesifitas warna kulit buah merah jingga, rasa buah manis-segar. Buah mangga diketahui banyak mengandung vitamin C, Vitamin A,Vitamin E, Polypenol, Glutation, Asam Ellagic.Tujuan penelitian mengetahui aktivitas antioksidan dengan menggunakan metode DPPH (1, 1 – difenil-2 – pikril hidrazil). Metode ekstraksi yang digunakan adalah metode maserasi dalam waktu tiga hari. Pelarut yang digunakan pada penelitian ini adalah pelarut etanol 96%. Pada penelitian ini diperoleh ekstrak kental dengan hasil rendemen sebesar 18,79%. Uji kualitatif dalam ekstrak kulit buah mangga podang urang pada golongan flavonoid didapatkan hasil positif. Pada pengukuran uji aktivitas antioksidan ekstrak kulit buah mangga podang urang didapatkan panjang gelombang maksimum 525 nm. Adanya antioksidan pada kulit buah mangga podang urang dilakukan pengujian terhadap ekstrak kulit buah mangga podang urang dengan konsentrasi (10, 20, 40, dan 80 ppm) menggunakan metode spektrofotometri dengan 1, 1 – difenil-2 – pikril hidrazil (DPPH) sebagai senyawa radikal bebas stabil, sehingga hasil penelitian menunjukkan IC50 ekstrak kulit buah mangga podang urang sebesar 160,48 ppm, sedangkan pembanding vitamin C dengan konsentrasi (1, 2, 4, dan 8 ppm) memiliki harga IC50 38,14 ppm. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ekstrak kulit buah mangga podang urang mempunyai daya aktivitas antioksidan yang lemah sedangkan pembanding vitamin C aktivitas antioksidan yang sangat kuat.
Kata kunci : Antioksidan, DPPH, Mangga Podang Urang

Date

2016

Skripsi - KTI Item Type Metadata

NIM

30213011

Program Studi

D3 Analis Farmasi & Makanan

Kode Item

AM3/16/012

Collection

Citation

WIDIA RAHAYU FITRIANI, “UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK KULIT BUAH MANGGA PODANG URANG DENGAN METODE PDDH (1,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed April 24, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/2104.