STUDI LITERATURE REVIEW: TINGKAT PASIEN KEPUASAAN PASIEN RAWAT JALAN BPJS TERHADAP PELAYANAN KEFARMASIAN DI PUSKESMAS
Dublin Core
Title
STUDI LITERATURE REVIEW: TINGKAT PASIEN KEPUASAAN PASIEN RAWAT JALAN BPJS TERHADAP PELAYANAN KEFARMASIAN DI PUSKESMAS
Creator
DEVIA AYU ANGGRAINI
Description
Pelayanan kefarmasian merupakan salah satu pelayanan kesehatan di puskesmas yang memiliki tujuan untuk mendukung tiga fungsi pokok pelayanan kesehatan di puskesmas, yakni sebagai pusat pemberdayaan masyarakat, pusat penggerak pembangunan berwawasan kesehatan, serta pusat kesehatan tingkat pertama. Pengguna jasa pelayanan kesehatan di Puskesmas menuntut pelayanan yang berkualitas. Kualitas yang baik dapat mempengaruhi kepuasan pasien, jika kualitas yang diberikan pada pasien buruk, maka pasien tidak mendapatkan apa yang dibutuhkan oleh pasien. BPJS Kesehatan merupakan lembaga yang berfungsi untuk menyelenggarakan program jaminan kesehatan berdasarkan prinsip asuransi sosial dan ekuitas. Penelitian ini menggunakan metode systematic literature review (SLR) yang diperoleh dari jurnal yang dikelompokkan berdasarkan kriteria inklusi yang membahas gambaran tingkat kepuasan pasien rawat jalan terhadap pelayanan kefarmasian di puskesmas pada era BPJS. Berdasarkan hasil pembahasan dari sumber data tentang Tingkat kepuasan pasien terhadap pelayanan kefarmasian di Puskesmas yang meliputi Dimensi Kehandalan (Reliability), Dimensi Ketanggapan (Responsivenes), Dimensi Jaminan (Assurance), Dimensi Empati (Emphaty), dan Dimensi Bukti Nyata (Tangible). Dari kelima dimensi memiliki nilai 90,23% dan 70,78% yang termasuk pada kategori puas.
Date
2023
Skripsi - KTI Item Type Metadata
NIM
10116030
Program Studi
S1 Farmasi
Kode Item
FM1/23/159
Collection
Citation
DEVIA AYU ANGGRAINI , “STUDI LITERATURE REVIEW: TINGKAT PASIEN KEPUASAAN PASIEN RAWAT JALAN BPJS TERHADAP PELAYANAN KEFARMASIAN DI PUSKESMAS ,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed March 4, 2025, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/11981.