PENGUJIAN AKTIVITAS ANTIOKSIDAN PADA EKSTRAK ETANOL DAUN SURUHAN (Peperomia pellucida L. Kunth) MENGGUNAKAN METODE FRAP (Ferric Reducing Antioxidant Power)

Dublin Core

Title

PENGUJIAN AKTIVITAS ANTIOKSIDAN PADA EKSTRAK ETANOL DAUN SURUHAN (Peperomia pellucida L. Kunth) MENGGUNAKAN METODE FRAP (Ferric Reducing Antioxidant Power)

Creator

SHOLIH ALAWIYAH

Description

Daun Suruhan (Peperomia pellucida L. Kunth) merupakan salah satu tanaman gulma yang tumbuh secara liar dan sering digunakan masyakat sebagai obat tradisional. Daun suruhan (Peperomia pellucida L. Kunth) terbukti mengandung senyawa flavonoid, alkaloid, saponin, terpenoid, steroid dan tanin. Antioksidan merupakan senyawa yang dapat mencegah adanya reaksi oksidasi yang dapat menghambat terdjadinya penyakit degeneratif dan penuaan pada kulit yang bekerja sebagai penetralisir akibat radikal bebas. Antioksidan dapat ditemukan pada tanaman yang mengandung banyak senyawa bioaktif. Salah satu senyawa bioaktif yang mengandung antioksidan yaitu senyawa flavonoid. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya aktivitas antioksidan pada daun suruhan dengan metode FRAP (Ferric Reducing Antioxidant Power) yang diekstraksi menggunakan metode maserasi. Penentuan aktivitas antioksidan menggunakan metode FRAP (Ferric Reducing Antioxidant Power) dilakukan dengan menggunakan spektrofotometer uv-vis pada panjang gelombang 595 nm. Nilai absorbansi sampel ekstrak daun suruhan digunakan sebagai nilai y dalam persamaan regresi linier y= 0,3153 +0,0074x dan nilai x digunakan sebagai konsentrasi aktivitas antioksidan. Hasil rata-rata nilai aktivitas antioksidan pada ekstrak daun suruhan yaitu ± SD 0,0444±0,0035 mmol/g. Sehingga nilai aktivitas antioksidan pada ekstrak etanol daun suruhan tergolong kuat.

Date

2023

Skripsi - KTI Item Type Metadata

NIM

10119171

Program Studi

S1 Farmasi

Kode Item

FM1/23/119

Collection

Citation

SHOLIH ALAWIYAH , “PENGUJIAN AKTIVITAS ANTIOKSIDAN PADA EKSTRAK ETANOL DAUN SURUHAN (Peperomia pellucida L. Kunth) MENGGUNAKAN METODE FRAP (Ferric Reducing Antioxidant Power) ,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed March 6, 2025, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/11894.