TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG SWAMEDIKASI DIARE PADA ANAK DI DUSUN WAKUNG SUKOHARJO KABUPATEN NGANJUK

Dublin Core

Title

TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG SWAMEDIKASI DIARE PADA ANAK DI DUSUN WAKUNG SUKOHARJO KABUPATEN NGANJUK

Creator

JOVANCA ANGELINA PUTRI ALFYAN

Description

Swamedikasi merupakan upaya yang dilakukan oleh masyarakat dalam pengobatan diri sendiri dengan membeli obat di apotek / took obat tanpa adanya resep dokter. Diare merupakan salah satu penyakit yang dapat datasi dengan melakukan swamedikasi. Rata rata anak dinegara berkembang mengalami diare setiap tahunya. Hal ini dikarenakan daya tubuh mereka yang masih lemah. Peran ibu dalam mengatasi diare sangatlah penting. Jika pengetahuan ibu tentang swamedikasi diare besar, maka diharapkan dapat menurunkan angka kematian anak akibat diare. Penelitian ini bertujuan mengetahui tingkat pengetahuan ibi tentang swamedikasi diare pada anak. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif yaitu penelitian yang mencangkup survey dengan teknik pengumpulan data berupa kuesioner dan sampel yang digunakan berjumlah 69 responden. Hasil penelitian pada Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Swamedikasi Diare Pada Anak Di Dusun Wakung Sukoharjo Kabupaten Nganjuk yang paling banyak yaitu ibu yang berusia 26 - 35 tahun 41 responden (59,4%). Pendidikan yang paling banyak yaitu SMA/SMK 46 responden (66,7%). Pekerjaan yang paling banyak yaitu ibu rumah tangga 49 responden (71%). Tingkat pengetahuan ibu tentang swamedikasi diare pada anak dalam kategori baik sebanyak 47 responden (68,12%) dan yang memiliki pengetahuan yang cukup baik sebanyak 22 responden (31,88%). Obat yang banyak digunakan ibu untuk swamedikasi diare pada anak adalah oralit dan zink sebanyak 35 responden (50,00%

Date

2022

Skripsi - KTI Item Type Metadata

NIM

30319034

Program Studi

D3 Farmasi

Kode Item

FM3/22/021

Collection

Citation

JOVANCA ANGELINA PUTRI ALFYAN , “TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG SWAMEDIKASI DIARE PADA ANAK DI DUSUN WAKUNG SUKOHARJO KABUPATEN NGANJUK ,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed March 19, 2025, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/11823.