POLA PENGGUNAAN DAN RASIONALITAS OBAT STROKE ISKEMIK PADA PASIEN RAWAT INAP DI RSUD Dr. SAIFUL ANWAR KOTA MALANG TAHUN 2021
Dublin Core
Title
POLA PENGGUNAAN DAN RASIONALITAS OBAT STROKE ISKEMIK PADA PASIEN RAWAT INAP DI RSUD Dr. SAIFUL ANWAR KOTA MALANG TAHUN 2021
Creator
NUR LAILATUL MUSYAROFAH
Description
Pendahuluan: Stroke adalah penurunan fungsi sistem syaraf utama secara tiba-tiba yang berlangsung selama 24 jam dan diperkirakan berasal dari pembuluh darah. Serangan iskemia sementara atau Transient ischemic attacks (TIAs) adalah penurunan fungsi iskemia sistem syaraf utama iskemia menurun selama kurang dari 24 jam dan biasanya kurang dari 30 menit. Hal ini terjadi ketika pasokan darah ke otak berkurang atau terhambat karena hal-hal tertentu yang mengarah ke kurangnya kadar oksigen dalam sel-sel otak secara mendadak. Dalam beberapa menit, sel-sel otak bisa rusak dan kehilangan fungsinya. Tujuan: Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pola penggunaan obat dan rasionalitas obat pada pasien stroke iskemik yang ditinjau dari parameter tepat diagnosa, tepat indikasi, tepat obat, dan tepat dosis. Metode: Penelitian ini dilakukan di RSUD Dr. Saiful Anwar Kota Malang Tahun 2021 dan merupakan penelitian observasional dengan pengambilan data dilakukan dengan secara retrospektif dan dianalisis secara deskriptif. Pengambilan data sebanyak 69 pasien menggunakan metode teknik slovin. Hasil: Hasil penelitian ini menunjukkan pola penggunaan obat stroke iskemik yaitu kombinasi neuroprotektan + antiplatelet + antihipertensi + antidislipidemia sebanyak 49 pasien. Hasil penelitian rasionalitas obat menunjuukan hasil tepat indikasi 100%, tepat pasien 99%, tebat obat 100%, dan tepat dosis 100%.
Date
2023
Skripsi - KTI Item Type Metadata
NIM
10119141
Program Studi
S1 Farmasi
Kode Item
FM1/23/023
Collection
Citation
NUR LAILATUL MUSYAROFAH , “POLA PENGGUNAAN DAN RASIONALITAS OBAT STROKE ISKEMIK PADA PASIEN RAWAT INAP DI RSUD Dr. SAIFUL ANWAR KOTA MALANG TAHUN 2021 ,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed March 13, 2025, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/11732.