PENGARUH APLIKASI TOPIKAL LIDAH BUAYA (ALOE VERA) TERHADAP PENYEMBUHAN LUKA SOCKET PASCA PENCABUTAN GIGI

Dublin Core

Title

PENGARUH APLIKASI TOPIKAL LIDAH BUAYA (ALOE VERA) TERHADAP PENYEMBUHAN LUKA SOCKET PASCA PENCABUTAN GIGI

Creator

EMILLA FAMELIN ABIRANDHANG

Description

Luka pada socket pasca pencabutan gigi beresiko mengalami komplikasi pada proses penyembuhanya. Pemberian povidone iodine dapat merusak jaringan granulasi pada tahap proliferasi proses penyembuhan luka cabut gigi, sehingga memperlambat penyembuhan dan menyebabkan iritasi. Tanaman Lidah Buaya (Aloe Vera ) dipercaya mempercepat penyembuhan luka socket pasca pencabutan gigi melalui kerja dari acemannan terhadap faktor-faktor penyembuhan luka socket pasca pencabutan gigi, yaitu meningkatkan laju sel-sel PMN pada fase awal inflamasi, meningkatkan kerja makrofag, meningatkan produksi TGFβ1, dan menginduksi proliferasi fibroblas. Tujuan. Penelitian ini bertujuan mengkaji pengaruh aplikasi topikal lidah buaya (Aloe Vera) terhadap faktor-faktor penyembuhan luka socket pasca pencabutan gigi berdasarkan penelitian-penelitian sebelumnya. Metode. Sebanyak 5 jurnal yang memenuhi kriteria penelitian dipilih dari database Google Scholar, pubmed dan willey divalidasi dan dilakukan ekstraksi data, kemudian dianalisis secara narrative review. Hasil. Aplikasi topikal lidah buaya (Aloe Vera) berpengaruh terhadap faktor-faktor penyembuhan luka socket pasca pencabutan gigi, yaitu meningkatkan jumlah sel PMN (neutrofil) pada hari ke-1 hingga ke-3, menurunkan persentase neutrofil pada hari ke-3, meningkatkan jumlah makrofag pada hari ke-3, meningkatkan ekspresi TGF-β1 pada hari ke-7, dan menigkatkan pembentukan serabut kolagen pada hari ke-7. Aplikasi topikal lidah buaya (Aloe Vera) terbukti meningkatkan kecepatan penyembuhan luka socket pasca ekstraksi gigi. Kesimpulan. Ada pengaruh aplikasi topikal lidah buaya (Aloe Vera) terhadap faktor-faktor penyembuhan luka socket pasca pencabutan gigi.

Date

2022

Skripsi - KTI Item Type Metadata

NIM

10615068

Program Studi

S1 Kedokteran Gigi

Kode Item

KG1/22/091

Collection

Citation

EMILLA FAMELIN ABIRANDHANG, “PENGARUH APLIKASI TOPIKAL LIDAH BUAYA (ALOE VERA) TERHADAP PENYEMBUHAN LUKA SOCKET PASCA PENCABUTAN GIGI,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed May 5, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/11281.