PREVALENSI LESI STOMATITIS NIKOTINA, SMOKER’S MELANOSIS, DAN ORAL LEUKOPLAKIA PADA PEROKOK AKTIF

Dublin Core

Title

PREVALENSI LESI STOMATITIS NIKOTINA, SMOKER’S MELANOSIS, DAN ORAL LEUKOPLAKIA PADA PEROKOK AKTIF

Creator

RAHAYU PUTRI ASHARI MOHA

Description

Stomatitis nikotina, smoker’s melanosis dan oral leukoplakia merupakan beberapa lesi yang sering dikaitkan sebagai akibat dari aktivitas merokok yang terus menerus dan terlalu lama. Perokok aktif yang disebut sebagai individu dengan kebiasaan merokok memiliki faktor resiko yang lebih banyak untuk mengalami lesi-lesi tersebut, walaupun dalam melakukan aktivitas merokok setiap individu memiliki jenis rokok, jumlah dan lama waktu penggunaan yang berbeda-beda. Terdapat banyak hal yang menjadikan aktivitas merokok adalah pilihan untuk dilakukan sehingga tanpa disadari kebiasaan ini telah memberikan dampak yang buruk bagi kesehatan khususnya di rongga mulut. Tujuan : Untuk mengetahui prevalensi lesi Stomatitis Nicotina, Smoker’s Melanosis, dan Oral Leukoplakia pada perokok aktif. Metode : Desain penelitian ini menggunakan sumber literatur dengan penelusuran kepustakaan (narrative review) yang sudah pernah ada dari berbagai sumber seperti jurnal nasional dan internasional dari PubMed, NCBI, ProQuest, Google Scholar dan yang dapat diakses secara penuh. Hasil : Berdasarkan hasil analisis data dari 11 jurnal terpilih didapatkan hasil dengan prevalensi yang berbeda-beda dari setiap lesi pada perokok aktif. Kesimpulan : Prevalensi lesi Stomatitis Nicotina, Smoker’s Melanosis, dan Oral Leukoplakia pada perokok aktif memiliki hasil yang beragam pada setiap populasi dan lokasi penelitian yang dilakukan

Date

2022

Skripsi - KTI Item Type Metadata

NIM

10618082

Program Studi

S1 Kedokteran Gigi

Kode Item

KG1/22/083

Collection

Citation

RAHAYU PUTRI ASHARI MOHA, “PREVALENSI LESI STOMATITIS NIKOTINA, SMOKER’S MELANOSIS, DAN ORAL LEUKOPLAKIA PADA PEROKOK AKTIF,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed November 29, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/11273.