PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK BUAH APEL 10%, 30% DAN 50% TERHADAP PEMBERSIHAN STAIN EKSTRINSIK PADA RESIN KOMPOSIT

Dublin Core

Title

PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK BUAH APEL 10%, 30% DAN 50% TERHADAP PEMBERSIHAN STAIN EKSTRINSIK PADA RESIN KOMPOSIT

Creator

YESSY MAULIDYAH

Description

Stain ekstrinsik adalah stain yang terdapat pada permukaan gigi akibat pewarnaan pelikel. Stain ekstrinsik biasanya disebabkan oleh konsumsi minuman berwarna, merokok, dan penggunaan obat-obatan tertentu. Salah satu minuman berwarna yang dapat menyebabkan stain ekstrinsik adalah kopi. Salah satu perawatan untuk menangani masalah ini ialah dengan menggunakan bahan alami yatu ekstrak buah apel anna. Buah apel anna mengandung asam malat (melic acid) yang merupakan golongan asam karboksilat yang memiliki kemampuan memutihkan gigi dan membersihkan stain pada tumpatan komposit. Asam malat memiliki kadar keasaman atau dikenal dengan kadar pH rendah yaitu dibawah 7. Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak apel anna terhadap pembersihan stain ekstrinsik pada resin komposit, Metode dan Bahan: Penelitian ini merupakan penelitian Experimental Laboratoris dengan Posttest-Only Control Group Design. Terdapat 20 buah resin komposit nanohybrid dalam bentuk tablet. Masing-masing 5 resin komposit per kelompok, sampel resin komposit direndam dalam ekstrak buah apel anna dengan konsentrasi 10%, 30% dan 50% serta direndam dalam aquadest. Untuk mengukur perubahan warna sebelum dan sesudah perendaman adalah spektrofotometer. Perbedaan nilai warna resin komposit dianalisa dengan Uji One Way Anova dan Uji Tukey HSD. Hasil: Pemberian ekstrak buah apel anna berpengaruh terhadap penurunan stain ekstrinsik pada konsentrasi 10% dengan rata-rata 0,1136, konsentrasi 30% dengan rata-rata 0,2061 dan kelompok 50% dengan rata-rata 0,2166. Kesimpulan: Pemberian ekstrak buah apel anna berpengaruh terhadap penurunan stain ekstrinsik pada resin komposit, konsentrasi optimal ekstrak buah apel anna yang dapat menurunkan stain ekstrinsik adalah 50%.

Date

2022

Skripsi - KTI Item Type Metadata

NIM

10618098

Program Studi

S1 Kedokteran Gigi

Kode Item

KG1/22/060

Collection

Citation

YESSY MAULIDYAH, “PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK BUAH APEL 10%, 30% DAN 50% TERHADAP PEMBERSIHAN STAIN EKSTRINSIK PADA RESIN KOMPOSIT,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed May 8, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/11250.