PERBEDAAN UKURAN GIGI LAKI-LAKI DAN PEREMPUAN SUKU JAWA YANG MENGALAMI MALOKLUSI KELAS I ANGLE DENGAN ANALISIS BOLTON
Dublin Core
Title
PERBEDAAN UKURAN GIGI LAKI-LAKI DAN PEREMPUAN SUKU JAWA YANG MENGALAMI MALOKLUSI KELAS I ANGLE DENGAN ANALISIS BOLTON
Creator
MUHAMMAD RADOVI ARNOL
Description
Analisis Bolton merupakan analisis yang digunakan dalam menentukan diskrepansi ukuran gigi dan rasio ukuran mesio-distal gigi. Umumnya, laki - laki memiliki ukuran gigi yang lebih besar daripada perempuan. Perbedaan ukuran gigi antara laki-laki dan perempuan ditemukan pada beberapa gigi. Faktor terjadinya perbedaan ukuran gigi diantaranya adalah jenis kelamin, ras dan adanya anomali gigi. Anomali gigi berupa kelainan letak, ukuran, bentuk, dan jumlah gigi dapat menyebabkan terjadinya maloklusi gigi. Tujuan : Tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah ada perbedaan ukuran gigi laki - laki dan perempuan suku Jawa yang mengalami maloklusi kelas I Angle berdasarkan analisis Bolton Metode Penelitian : Metode observasional analitik. Sampel berjumlah 54 model gigi dengan maloklusi kelas I Angle yang berasal dari suku Jawa dan dibagi menjadi 2 kelompok yaitu 27 model gigi laki – laki dan 27 model gigi perempuan. Model gigi yang didapat dilakukan perhitungan lebar mesiodistal setiap gigi kecuali gigi molar kedua dan molar ketiga. Perhitungan rasio anterior dan rasio keseluruhan berdasarkan analisis Bolton dihitung sesuai rumus analisis Bolton. Setiap sampel dilakukan perhitungan rahang atas dan rahang bawah, kemudian hasil perhitungan diolah dan dianalisis menggunakan uji T-Test Independent. Hasil : Rasio anterior jenis kelamin perempuan memiliki nilai 79.8081 ± 3.45013, rasio anterior jenis kelamin laki – laki memiliki nilai 78.7763 ± 3.55517, rasio keseluruhan jenis kelamin perempuan memiliki nilai 92.5041 ± 1.97414, rasio keseluruhan jenis kelamin laki – laki memiliki nilai 92.2807 ± 2.61955. Kesimpulan : Tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara ukuran gigi laki-laki dan perempuan suku Jawa yang mengalami maloklusi kelas I Angle dengan analisis Bolton
Date
2022
Skripsi - KTI Item Type Metadata
NIM
10618066
Program Studi
S1 Kedokteran Gigi
Kode Item
KG1/22/056
Collection
Citation
MUHAMMAD RADOVI ARNOL, “PERBEDAAN UKURAN GIGI LAKI-LAKI DAN PEREMPUAN SUKU JAWA YANG MENGALAMI MALOKLUSI KELAS I ANGLE DENGAN ANALISIS BOLTON,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed March 8, 2025, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/11246.