EFEKTIFITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK DAUN SIRIH HIJAU (Piper betle L.) TERHADAP Streptococcus mutans

Dublin Core

Title

EFEKTIFITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK DAUN SIRIH HIJAU (Piper betle L.) TERHADAP Streptococcus mutans

Creator

TALITHA ARISTA JAYANTARI

Description

Latar Belakang: Karies gigi adalah penyakit yang terjadi pada jaringan gigi yang ditandai dengan kerusakan jaringan dimulai dari permukaan gigi yaitu pit, fissure dan daerah interproximal yang meluas hingga daerah pulpa. Karies gigi merupakan penyakit mulut yang sering terjadi dan bakteri penyebab utamanya adalah Streptococcus mutans. Penggunaan ekstrak daun sirih telah digunakan sebagai salah satu obat tradisional yang mampu menghambat pertumbuhan bakteri Streptococcus mutans. Tujuan: Mengetahui efektifitas antibakteri pada ekstrak daun sirih hijau terhadap bakteri Streptococcus mutans. Metode: Desain penelitian ini adalah Literature Review, pengumpulan jurnal berbagai literatur dengan menggunakan situs jurnal terakreditasi seperti Google Scholar, Indonesian Scientific Journal Database dan International Journal of Science and Research serta dapat diakses fulltext. Kriteria sumber literatur yang digunakan mulai tahun 2017-2022. Hasil: Berdasarkan analisis yang dilakukan pada 9 sampel penelitian, diketahui bahwa ekstrak daun sirih hijau mampu menghambat pertumbuhan bakteri Streptococcus mutans penyebab karies gigi secara efektif. Kemampuan penghambatan rata-rata minimum pada konsentrasi 15%, dimana semakin tinggi konsentrasi ekstrak daun sirih, diketahui semakin tinggi juga peningkatan daya hambat pada bakteri Streptococcus mutans. Saran: Perlu adanya pengujian antibakteri terhadap bagian-bagian lain pada tanaman daun sirih hijau untuk mengetahui keefektifannya sebagai antibakteri.

Date

2022

Skripsi - KTI Item Type Metadata

NIM

10618094

Program Studi

S1 Kedokteran Gigi

Kode Item

KG1/22/045

Collection

Citation

TALITHA ARISTA JAYANTARI, “EFEKTIFITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK DAUN SIRIH HIJAU (Piper betle L.) TERHADAP Streptococcus mutans,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed September 27, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/11235.