PENGARUH PEMBERIAN DAUN SELEDRI (Apium Graveolens L.) DAN DAUN SIRIH (Piper Betle L.) TERHADAP PENURUNAN KOLONI CANDIDA ALBICANS PADA PLAT AKRILIK HEAT CURED

Dublin Core

Title

PENGARUH PEMBERIAN DAUN SELEDRI (Apium Graveolens L.) DAN DAUN SIRIH (Piper Betle L.) TERHADAP PENURUNAN KOLONI CANDIDA ALBICANS PADA PLAT AKRILIK HEAT CURED

Creator

DILLA CHRISTINA DEWI

Description

Latar Belakang: Gigi tiruan memiliki fungsi untuk membantu manusia yang mengalami kehilangan gigi agar dapat mengunyah, berbicara, memberikan dukungan otot wajah, dan meningkatkan penampilan wajah dan senyum. Kurangnya pemeliharaan kebersihan gigi tiruan yang berbahan lepasan resin akrilik menyebabkan peningkatan stain, karang gigi, dan plak, serta masalah umum yang sering terjadi adalah infeksi kandadiasis. Upaya untuk menurunkan resiko terjadinya infeksi kandadiasis dapat dilakukan dengan pemanfataan tanaman tradisional salah satunya adalah seledri dan daun sirih. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian literature review yaitu mengumpulkan serta mengevaluasi penelitian yang terkait dengan tema yang akan diteliti. Metode ini bertujuan untuk mengidentifikasi, mengkaji dan menafsirkan penelitian yang tersedia dengan bidang topik fenomena yang menarik. Populasi penelitian adalah naskah jurnal penelitian yang merujuk sebagai literature dengan kata kunci daun seledri, daun sirih, gigi tiruan, akrilik heat cured, dan Candida albicans. Sampel penelitian sebanyak 9 jurnal yang telah memenuhi kriteria inklusi dan ekslusi penelitian yang diperoleh dengan teknik purposive nonrandom sampling. Analisis data penelitian menggunakan metode studi pustaka atau literature review. Kesimpulan: Daun seledri (Apium graveolens L.) dan daun sirih (Piper Betle L.) memiliki kandungan fitokimia zat aktif berupa flavnoid, saponin, tannin dan minyak atsiri yang berpengaruh terhadap penurunan koloni Candida albicans pada plat akrilik heat cured. Daun seledri lebih efektif daripada daun sirih dalam menurunkan Candida albicans. Ekstrak seledri dianggap paling efektif jika dibandingkan dengan metode rebusan, perasan maupun infusum dikarenakan pada ekstrak seledri konsentrasi 13% sudah dapat menghambat pertumbuhan Candida albicans

Date

2022

Skripsi - KTI Item Type Metadata

NIM

10616020

Program Studi

S1 Kedokteran Gigi

Kode Item

KG1/22/037

Collection

Citation

DILLA CHRISTINA DEWI, “PENGARUH PEMBERIAN DAUN SELEDRI (Apium Graveolens L.) DAN DAUN SIRIH (Piper Betle L.) TERHADAP PENURUNAN KOLONI CANDIDA ALBICANS PADA PLAT AKRILIK HEAT CURED,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed November 29, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/11227.