PERBEDAAN KEADAAN KARIES BERDASARKAN KONSENTRASI FLUOR AIR BERBEDA PADA KELOMPOK MASYARAKAT PESISIR DAN NON PESISIR (Studi Literatur)

Dublin Core

Title

PERBEDAAN KEADAAN KARIES BERDASARKAN KONSENTRASI FLUOR AIR BERBEDA PADA KELOMPOK MASYARAKAT PESISIR DAN NON PESISIR (Studi Literatur)

Creator

RIFKIY ADHELIA NOORSYAFITRI

Description

Keragaman wilayah demografi di Indonesia yang memiliki karakteristik berbeda-beda berhubungan dengan ketersediaan kebutuhan hidup bagi masyarakatnya. Kecukupan unsur fluorida berhubungan dengan karakteristik alam suatu wilayah serta kebiasaan konsumsi masyarakat yang mencerminkan ketersediaan bahan pangan di suatu wilayah. Masyarakat pesisir dan non pesisir memiliki karakter alam dan pola konsumsi fluor yang berbeda. Perbedaan pola konsumsi fluor pada masyarakat dianggap sebagai factor penyebab terjadinya karies pada anak-anak di Indonesia. Tujuan: Untuk mengetahui perbedaan keadaan karies berdasarkan konsentrasi fluor air berbeda pada kelompok masyarakat pesisir. Metode Penelitian : Desain penelitian yang dilakukan adalah literature review. Literature review merupakan penelitian yang bertujuan untuk mereview penelitian-penelitian terdahulu yang berkaitan dengan topik yang akan diteliti. Hasil Penelitian: hasil review pada kelima penelitian menunjukkan bahwa masyarakat pesisir memiliki tingkat konsumsi fluor yang lebih tinggi dibandingkan masyarakat non pesisir. Review jurnal penelitian sampel juga menunjukkan bahwa tingkat karies masyarakat pesisir lebih rendah dibandingkan masyarakat non pesisir. Berdasarkan kedua hasil review tersebut maka disimpulkan bahwa hipotesis penelitian yaitu ada perbedaan keadaan karies berdasarkan konsentrasi fluor air berbeda pada kelompok masyarakat pesisir dan non pesisir adalah terbukti. Simpulan: terdapat perbedaan keadaan karies berdasarkan konsentrasi fluor air berbeda pada kelompok masyarakat pesisir dan non pesisir

Date

2021

Skripsi - KTI Item Type Metadata

NIM

10616073

Program Studi

S1 Kedokteran Gigi

Kode Item

KG1/21/055

Collection

Citation

RIFKIY ADHELIA NOORSYAFITRI, “PERBEDAAN KEADAAN KARIES BERDASARKAN KONSENTRASI FLUOR AIR BERBEDA PADA KELOMPOK MASYARAKAT PESISIR DAN NON PESISIR (Studi Literatur),” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed September 27, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/11158.