EFEKTIVITAS LARUTAN TEH HIJAU DAN LARUTAN TEH HITAM TERHADAP PENURUNAN PLAK

Dublin Core

Title

EFEKTIVITAS LARUTAN TEH HIJAU DAN LARUTAN TEH HITAM TERHADAP PENURUNAN PLAK

Creator

ROMADINI DELAKUSUMA

Description

Kesehatan gigi dan mulut merupakan bagian dari kesehatan tubuh yang tidak dapat dipisahkan satu dengan yang lainnya sebab, kesehatan gigi dan mulut akan mempengaruhi kesehatan tubuh keseluruhan. Plak gigi merupakan penyebab utama terjdinya karies gigi dan penyakit periodontal. Untuk mencegah akumulasi plak gigi, maka tindakan kebersihan gigi dan mulut dengan pengendalian plak gigi sangat penting. Pengendalian plak dapat dilakukan secara mekanik maupun kimiawi. Kontrol plak secara kimiawi dapat dilakukan dengan menggunakan obat kumur Teh hijau juga terbukti efektif terhadap penyakit periodontal, kanker mulut, halitosis dan mencegah karies gigi. Tujuan: Untuk mengetahui efektivitas larutan teh hijau dan larutan teh hitam terhadap penurunan plak. Metode Penelitian: Desain penelitian pada penelitian ini menggunakan metode study literarture. Artikel dikumpulkan dengan menggunakan mesin pencarian seperti Google Scholar. Kriteria artikel yang digunakan merupakan data penelitian yang relevan dengan tujuan penelitian dan merupakan sumber data primer. Berdasarkan artikel yang dikumpulkan didapatkan sampel pada penelitian adalah sebagian literature dengan keywords :green tea solutions, black tea solutions, and plaque reduction. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling.Kesimpulan:Berdasarkan artikel yang dikumpulkan didapatkan hasil bahwa teh hijau dan teh hitam dapat membantu menurunkan plak dan teh hijau lebih efektif menurunkan plak dari pada teh hitam

Date

2021

Skripsi - KTI Item Type Metadata

NIM

10617103

Program Studi

S1 Kedokteran Gigi

Kode Item

KG1/21/054

Collection

Citation

ROMADINI DELAKUSUMA, “EFEKTIVITAS LARUTAN TEH HIJAU DAN LARUTAN TEH HITAM TERHADAP PENURUNAN PLAK,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed September 26, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/11157.