PERENDAMAN MINUMAN ISOTONIK TERHADAP KEKERASAN PERMUKAAN RESIN KOMPOSIT NANOHYBRID

Dublin Core

Title

PERENDAMAN MINUMAN ISOTONIK TERHADAP KEKERASAN PERMUKAAN RESIN KOMPOSIT NANOHYBRID

Creator

MARIA AGUSTINA W. SADUP

Description

Resin komposit merupakan bahan restorasi yang banyak digunakan dalam kedokteran gigi modern, dan merupakan gabungan dari resin komposit berbahan pengisi mikro dan resin komposit pengisi nano, dengan rata-rata ukuran 0,2-3 nm. Bahan tumpatan berbahan dasar resin dapat larut dalam senyawa hidrokarbon aromatik. Pelarutan ini menyebabkan tingkat kekerasan dan kekuatan bahan tumpatan berkurang sehingga memiliki kecenderungan penurunan sifat mekanik dari bahan restorasi itu sendiri. Minuman isotonik mengandung beberapa jenis asam yang kuat yang dapat menurunkan sifat fisik dari bahan tumpatan restorasi. Penyimpanan yang lama dan waktu kontak dengan media asam seperti minuman olahraga (sport drink), minuman energi, kopi, teh, dan obat kumur telah terbukti mengurangi kekerasan permukaan bahan komposit berbasis resin. Tujuan: Untuk review literature tentang lama perendaman minuman isotonik terhadap kekerasan resin komposit Nanohybrid. Metode: Desain penelitian yang digunakan adalah systematic literature review dengan kriteria yang digunakan adalah literatur yang relevan dan menggunakan data sekunder. Hasil: Berdasarkan literatur yang telah dikumpulkan, didapatkan lama waktu pemaparan dan komposisi bahan resin komposit berpengaruh nyata terhadap perubahan kekerasan permukaan bahan restorasi komposit. Periode perendaman resin komposit selama 1 bulan dan 6 bulan dalam larutan minuman isotonik dapat menyebabkan kekerasan permukaan bahan restorasi tersebut menurun. Kesimpulan: Lama perendaman 1 bulan dan 6 bulan dalam larutan minuman isotonik berpengaruh terhadap kekerasan permukaan resin Komposit Nanohybrid

Date

2020

Skripsi - KTI Item Type Metadata

NIM

10617065

Program Studi

S1 Kedokteran Gigi

Kode Item

KG1/20/085

Collection

Citation

MARIA AGUSTINA W. SADUP, “PERENDAMAN MINUMAN ISOTONIK TERHADAP KEKERASAN PERMUKAAN RESIN KOMPOSIT NANOHYBRID,” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed April 30, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/11101.