DAYA HAMBAT KANDUNGAN FLAVONOID DALAM EKSTRAK PROPOLIS PADA BAKTERI Porphyromonas gingivalis (Literature Review)

Dublin Core

Title

DAYA HAMBAT KANDUNGAN FLAVONOID DALAM EKSTRAK PROPOLIS PADA BAKTERI Porphyromonas gingivalis (Literature Review)

Creator

CARMELITA DA SILVA XIMENES

Description

Penyakit periodontal ialah penyakit yang menyerang jaringan periodontal yang mengelilingi gigi dan berfungsi sebagai penyangga gigi. Penyakit periodontal yang umum ditemukan yaitu gingivitis dan periodontitis. Periodontitis merupakan inflamasi jaringan periodontal yang ditandai dengan migrasinya epitel junction ke arah apikal, kehilangan perlekatan dengan puncak tulang alveolar. Penyebab utama penyakit periodontal adalah bakteri plak.Salah satu kandungan bakteri dalam plak yaitu bakteri Porphyromonas gingivalis. Pengobatan alternatif alami yang banyak digunakan pada saat ini adalah ekstrak propolis. Manfaat propolis adalah sebagai antimikroba, antiinflamasi, dan kariostatik. Tujuan: untuk mengetahui pengaruh daya hambat esktrak propolis terhadap bakteri Porphyromonas gingivalis. Metode: jenis penelitian yang digunakan yaitu literature review. Sumber data yang digunakan pada penelitian ini berasal dari data primer dan data sekunnder. Hasil: Hasil penelitian ini membuktikan bahwa ekstrak flavonoid propolis mempunyai pengaruh dan dapat menghambat pertumbuhan bakteri Porphyromonas gingivalis. Kesimpulan: Ekstrak flavonoid dari propolis mampu menghambat pertumbuhan dari bakteri Porphyromonas gingivalis.

Date

2020

Skripsi - KTI Item Type Metadata

NIM

10613103

Program Studi

S1 Kedokteran Gigi

Kode Item

KG1/20/037

Collection

Citation

CARMELITA DA SILVA XIMENES, “DAYA HAMBAT KANDUNGAN FLAVONOID DALAM EKSTRAK PROPOLIS PADA BAKTERI Porphyromonas gingivalis (Literature Review),” Institut Ilmu Kesehatan BW Kediri, accessed September 27, 2024, https://oasis.iik.ac.id:9443/repo/items/show/11053.